Oleh: Muhammad Nasir

REVIENSMEDIA.COM, JAKARTA – Penyelenggaraan Maritime Workshop dan Grand Final Maritime Youth Competition, Indonesian Maritime Youth Festival berjalan meriah dan lancar.(2/05/2017). Kegiatan yang dimulai pada pagi hari pukul 08.00 – 13.00 diawali dengan kegiatan Workshop Maritim yang menghadirkan para narasumber yang kompeten pada bidang teknologi kapal dan kedirgantaraan, serta pengelolaan limbah dan telah terbukti mampu memberi manfaat bagi masyarakat Indonesia.

Para narasumber yang hadir dalam Workshop adalah Nino Krisnan (Kakanoo Marine Indonesia, Auliansyah Nauap (Indonesia Maritime Institute), Zulfah (AMV Universitas Indonesia), Surani Sterofoam, Tri Sesilia (Ametis Institute).

Kemudian kegiatan Grand Final dimulai pada pukul 16.30 dan dihadiri oleh Kepala Staf Kolinlamil Laksamana Pertama TNI Edi Surjanto, Nina Nurlina Pramono dan Hardy Pramono selaku Dewan Pembina GPMI, perwalilan Aspotmar Kolonel Toto S, Dispotmar Kolonel Endra, Wakapushidros Laksamana Pertama Trismandi, Sekretaris Deputi Pengembangan Kepumudaan Kemenpora Imam Gunawan, Prof. Dr. Hasyim Djalal, Ismail Zulkarnain, Tanty S. Thamrin, dan Jajaran petinggi Kolinalamil, serta para tamu VIP lainnya yang kebanyakan berasal dari para pengusaha yang di bidang maritim.

Sedang 3 standar penilaian karya terbaik telah ditentukan untuk memilih manakah yang terbaik diantara ke-6 karya tersebut.

Standar tersebut adalah:

  1. Karya dapat di Produksi Skala Industri/Gerakan/UMKM
  2. Sustainable/Berkelanjutan
  3. Berdampak terhadap sosial, ekonomi dan lingkungan

Melalui standar penilaian tersebut, maka dipilihlah 3 terbaik yaitu:

Terbaik 1. Pembagkit Listrik Tenaga Ombak dan Pembatas Laut

Terbaik 2. Filtrasi Air Laut dengan Pemanfaatan Tanah Masam

Terbaik 3. Pencipta Lagu dengan Judul Senandung Laut

Karya – karya ini selanjutnya akan dikembangkan dan dikerjakasamakan melalui model pembinaan “Ayah Angkat” yaitu mendorong para pengusaha yang memiliki core business yang sejalan dengan karya-karya tersebut menjadi Ayahnya. Agar dapat dengan mudah dikembangkan dan implementasikan. Beberapa pengusaha yang hadir dalam kegiatan ini, cukup tertarik pada karya-karya yang telah dibuat oleh para finalis.

Pada akhirnya penyelenggara berharap kegiatan ini dapat menjadi pemantik atau awalan untuk menggali dan mendorong terciptanya karya-karya baru dari para generasi muda Indonesia.

This author has not yet filled in any details.
So far the author has created 22 blog entries.